Kreasi pribadi dengan Canva |
Awalnya aku agak bingung nih, usia sudah tak muda lagi tapi mau diajak foto-fotoan di acara nikahan keponakan besok. Pingin jua sih, saat ketemu kerabat dan foto-foto nanti kulitku bisa tampil lebih cerah dan bersih. Padahal waktunya sudah mepet banget, nggak ada lagi waktu buat perawatan di salon. Sepertinya aku butuh Serum Pencerah Wajah, nih.. karena untuk aku sepertinya tidak cukup hanya dengan pemakaian krim saja!
Naa.. pas belanja di Indomart, aku menemukan produk
terbaru dari Pond's Triple Glow Serum, yaitu Triple Glow Serum dan Triple Glow
Serum Mask. Mumpung ada yang kemasan saset nih, pingin trial dulu belinya yang
saset tapi ntar kalau sudah cocok langsung deh beli yang kemasan botol. Semoga
ini benar-benar menjadi Serum Pencerah Wajah impianku.
kreasi pribadi dengan Canva |
Sebenarnya untuk kulit kita orang Indonesia itu sudah pas banget dengan kulit sawo matang, dan kuning langsat, namun karena makanan dan polusi udara terkadang menjadikan kulit kita kusam, kasar dan berjerawat. Sebagai seorang wanita sudah sewajarnya kita bersyukur atas kecantikan alami yang diberikan Tuhan. Bersyukur itu dengan rajin memberihkan dan merawatnya. Karena sesungguhnya tak ada produk kosmetik apapun yang langsung menyulap kita menjadi cantik seketika.
Kulit yang cantik itu yang bersih, halus dan sehat
yang menjadikan kulit kita akan tampak cerah. Bukan lantas mengubah warna kulit
kita, loh... Yang sawo matang terus menjadi putih, gitu..
Berbicara mengenai kulit cerah dan glowing yang menjadi idaman wanita saat ini, beruntung aku ketemu Pond’s Bright Beauty dari POND’S INDONESIA yang mempunyai produk terbaru Triple Glow Serum Mask dan Triple Glow Serum
kreasi dengan canva |
Triple Glow Serum
Triple Glow Serum ini adalah Serum Pencerah Wajah
yang menggabungkan 3 kekuatan maksimal
untuk mencerahkan, menghaluskan dan melembabkan kulit, sehingga menghasilkan
tampilan glowing seketika. Seperti Wendy Red Velvet itu, looh..
Ajaibnya Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum ini
lebih efektif 60 x dari Vitamin C^.
Sehingga ketika pertama aku oles ke wajahku seketika wajahku jadi
glowing, cerah, harus dan lembab. Bener-bener kulit impianku pancaran Triple
Action Glow.
Setelah aku baca kemasannya, ternyata Pond’s Bright
Beauty Triple Glow Serum mengandung :
- -
Gluta-Boost-C mengandung glutathione, antioksidan yang
dikenal untuk mencerahkan kulit. Formula unik Gluta-Boost-C efektif untuk
menyamarkan noda hitam sehingga kulit lebih cerah dan warna kulit merata.
- -
Vitamin B3+ ( Niacinamide) yang
berfungsi untuk menyamarkan pori-pori sehingga wajah tampak lebih mulus.
- -
Hyaluronic Acid Complek berfungsi
melembabkan mendalam ke setiap lapisan epidermis kulit, sehingga kulit akan
tampak lebih lembab berkilau, glowing seketika.
^melanin on in –vitro test.
Jadi Serum
Pencerah Wajah ini cocok banget nih buat aku yang inginkan kulit glowing
seketika, namun aman dan bahkan kulit akan menjadi lebih sehat.
Cara pemakaian untuk mendapatkan hasil maksimal,
2-3 tetes Pond's Triple
Glow Serum lalu ratakan di wajah, setelah menggunakan 3-in-1 Potion Essence.
Tepuk perlahan untuk membantu menyerap ke kulit. Lanjutkan dengan pelembab
untuk mengunci dapatkan manfaat terbaik dari Serum Pencerah Wajah ini.
Mumpung masih ada waktu aku ingin memakai maskernya
juga nih.. tentu saja masker yang berfungsi maksimal namun tidak ribet
pemakainannya. Untung aku menemukan
kreasi foto dengan Canva |
Triple Glow Serum Mask
Triple Glow Serum Mask ini cocok buat kulit wajah
aku yang suram dan butuh nutri tambahan.
Maklumlah namanya juga ibu rumah tangga kena sinar matahari, asap masakan itu
sudah biasa. Triple Glow Serum Mask ini adalah Serum Pencerah Wajah yang
merupakan mask terbaik produksi Pond’s Indonesia.
Dengan kandungan serum 100x lebih banyak dari sheet
mask lainnya, merupakan serum mask pertama dari POND’S yang menggabungkan 3
kekuatan skincare terbaik, untuk mencerahkan, menghaluskan dan melembabkan
kulit. Sehingga menghasilkan tampilan kulit wajah glowing seketika pancarkan
triple action glow.
Mencerahkan dengan Gluta-Boost-C : mengandung
glutathione, antioksidan yang dikenal mampu mencerahkan kulit. Formula unik
Gluta-Boost-C efektif menyamarkan flek hitam dan mencerahkan wajah 60x lebih
efektif dari Vitamin C^
Melembutkan dengan Vitamin B3+ : menyamarkan
pori-pori untuk wajah tampak mulus.
Melembabkan dengan Hyaluronic Acid: menyerap
mendalam ke setiap lapisan epidermis kulit untuk wajah tampak lembab berkilau.
^melanin inhibition in epidermis, based on in-vitro
test.
Pemakaiannya pun mudah :
1. 1. Keluarkan
lembaran masker dari kemasannya.
2. 2. Sesuaikan
masker dengan bentuk wajah, tempelkan pada wajah paskan bagian mata, hidung dan
mulut pada lubang yang ada pada lembaran mask.
3. 3. Tunggu
15- 20 menit agar masker menutrisi wajah secara maksimal.
4. 4. Lepaskan
lembaran masker, dan pijat wajah dan leher dengan serum yang masih tersisa pada
wajah.
5. 5. Tidak
perlu dibilas dengan air. Rasakan hasilnya karena kulit sudah ternutrisi
sehingga terasa halus dan lembut.
Betapa mudahnya tapi hasilnya maksimal, cocok nih
buat aku yang mau cepet-cepet kondangan. Karena sesungguhnya cantik adalah
dambaan setiap wanita tak ada salahnya kita berusaha dengan memelihara
kesehatan, kelembutan, dan kecerahan kulit kita.
Mulai saat ini aku tidak perlu ragu lagi memilih
Serum Pencerah Wajah dari Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum. Karena harganya
pun terjangkau. Bayangkan hanya dengan Rp 18.000 untuk Triple Glow Serum 7,5 gram dan Rp 19.000
untuk Triple Glow Serum Mask 20 gram dan tersedia pula di Indomaret deket
rumah.
Sekarang aku lebih percaya diri tampil tanpa make up
sekalipun, karena wajahku sudah tampak cerah, halus dan lembab merata.
Pori-pori kulit wajah jadi lebih kecil tersamarkan.
Dan yang aku suka dari Pond’s Bright Beauty Triple
Glow Serum dan Triple Glow Serum Mask itu aromanya soft, teksturnya ringan,
tidak lengket, cepat meresap serta agak kental dibanding serum pada umumnya.
Namun ketika diaplikasikan ke wajah jadi melted sehingga mudah banget diratakan
di kulit dan mudah meresap sehingga wajah langsung lembab, sehat dan kenyal.
Untuk hasil maksimal sudah tampak pada 2 minggu
pemakaian. Wajah akan kelihatan cerah dan lembab. Untuk kamu yang berjerawat,
Triple Glow Serum ini bisa menyamarkan bekas jerawat loh. Serum ini juga tidak
bikin perih ketika diaplikasikan di kulit yang sedang berjerawat. Jadi buat
kamu yang mempunyai cerawat jangan sedih lagi, dong!
Karena solusi untuk masalah kulit wajah sudah ada di
Triple Glow Serum dan Triple Glow Serum Mask. Serum Pencerah Wajah yang
diformasikan khusus untuk kulit kamu.
Dengan Pond’s Bright Beauty Triple Glow Serum dan
Triple Glow Serum Mask aku jadi percara diri seketika, bahkan untuk tampil
tanpa make-up pun Serum Pencerah Wajah ini sudah bisa diandalkan.
Yuks...siap-siap kondangan.
#SerumPencerahWajah
Hai, mbak Sri apa kabar? Wah, semakin cantik dan kelihatan awet muda nih sejak pakai Ponds triple glow serum and mask ya. Ternyata ini loh rahasianya hehehe. Kemasannya praktis banget jadi mudah dibawa ke mana2. Harga juga terjangkau. Kandungannya alami jadi hati tenang deh. Kepengen coba ah, cuzzzz!
BalasHapusPaling rnak tuh emang masker yg langsung tinggal tempel, tanpa perlu ribet oles2..😉
BalasHapusbetul, mbak. kulit yang sehat itu gak wajib putih kok. tapi yang penting tidak kusam dan glowing. dan aku suka banget nih pakai sheet mask-nya, praktis dan langsung terasa lembab di kulit
BalasHapusAku juga pakai ini. Suka banget sama sheet masknya sih. Adem banget dan setelah pemakaian pertama tuh rasanya kenyal banget wajah. Bye bye kusam lah pokoknya. Siap deh buat kondangan!
BalasHapusAsyiiik wajah Bunda Bekti jadi cerah berkilau lebih dari biasanya. Pasti keren saat sesi foto nanti. Share fotonya ya, hehehe bikin penasaran.
BalasHapusAku pakai juga mba.. Sheetmasknya favorit aku. Harumnya lembut menenangkan bikin kulit lembab kenyel-kenyel dan cerah.
BalasHapusLangsung glowing deh bu Sri...jd tambah PD ya bu tampil di acara nikahan keponakannya...
BalasHapuskemasan sachetnya ringkes banget nih, travel-friendlyy. aku pun suka sama tekstur serumnya
BalasHapusAku suka warna pink dari ponds, soft banget. Jadi penasaran pengen cobain juga, terutama maskernyaa
BalasHapusIya mba, aku pun suka dengan teksturnya yang ringan, udah kayak air aja malahan. Pas nempel di kulit tuh enak langsung meresap.
BalasHapuswah, menarik sekali ulasannya jadi pengen nyoba mba biar glowing dan segar
BalasHapusAku juga suka pakai ini karena langsung kerasa banget bikin kulit jadi lebih lembab. Sheetmasknya juga juara banget, bikin refresh..
BalasHapusProduk Pond's dari dulu memang berkualitas ya dan termasuk pelopor skincare di Indonesia, sheet masknya serumnya melimpah dan mudah digunakan, praktis daripada masker biasa
BalasHapus